DEJABAR, MAJALENGKA – Koramil 1702/Maja, Kodim 0617/Majalengka, melaksanakan kegiatan karya bakti penyemprotan cairan disinfektan di Desa Banjaran, Kecamatan Maja, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. (18/8/20/2020).
Dandim 0617/Majalengka, Letkol Inf Andik Siswanto, melalui Danramil 1702/Maja, Kapten Inf Sarna mengatakan, kegiatan karya bakti penyemprotan cairan disinfektan di wilayah binaannya itu, sebagai bentuk kepedulian Kodim 0617/Majalengka terhadap penyebaran Covid-19.
“Kami turun langsung bersama personel Koramil 1702/Maja, melakukan penyemprotan disinfektan, guna mencegah penyebaran Covid-19,” Ungkap Danramil Kapten Inf Sarna.
Menurut Danramil, penyemprotan disinfektan menyasar sejumlah tempat ibadah dan balai desa setempat serta tempat umum lainnya. “Dan kami juga menghimbau kepada masyarakat Desa Banjaran, agar disiplin protokol kesehata. Seperti, memakai masker, rajin cuci tangan dan jaga jarak serta hindari kerumunan dan lapor apabila ada kendala kesehatan ke bidan setempat,” Imbaunya.
Sementara itu, Kepala Desa Banjaran, Endoy Hidayat mengucapakan terima kasih atas kegiatan penyemprotan yang dilakukan oleh Koramil 1702/Maja, Kodim 0617/Majalengka tersebut.
“Saya harap dengan adanya kegiatan ini menimbulkan kesadaran masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan dalam mengahdapi pandemi Covid-19 ini,” Jelasnya. (Jfn)
Leave a Reply