DEJABAR.ID, SUBANG-Menjelang Hari Natal 2018, Polres Subang memberikan prioritas pengamanan terhadap 25 gereja yang ada di wilayahnya. Selain untuk memberikan kenyamanan warga kristiani yang akan beribadah juga menjaga hal-hal yang tidak diinginkan karena lokasinya berjauhan.
“Kita akan melibatkan 792 personil dan di-back up dari Brimob, TNI, Dishub, Satpol PP dan Satpam serta penunjang lainnya dari dinas instansi dan untuk Tahun Baru jumlah personilnya lebih banyak mencapai 1.100,” ungkap Kapolres Subang, AKBP Muhammad Joni melalui Kabag. Ops, Kompol Abdul Kholik, Rabu (19/12/2018).
Menurutnya, personel keamanan itu akan disebar di beberapa tempat yang dianggap rawan seperti tempat ibadah dan tempat rekreasi. Ada 25 gereja yang menjadi prioritas pengamanan di wilayah Subang. Gereja-gereja yang menjadi prioritas itu berada di wilayah Pantura, Kota dan Selatan.
“Kami juga berharap agar masyarakat yang tidak merayakan natal juga turut berpartisipasi membantu pengamanan Natal dan Tahun baru, walaupun hingga saat ini masih belum terprediksi adanya terror yang akan mengganggu jalannya perayaan Natal dan tahun baru tersebut, “ tambahnya.
Di tempat yang sama, Dandim Subang Letkol Arh. Edi Maryono melalui Kasdim, Mayor Inf.Deni meminta jajarannya untuk memaksimalkan pengamanan untuk membantu jajaran Polri. Ia berharap kepada masyarakat untuk menjadi polisi bagi dirinya sendiri.
“Sebagaimana tadi dipaparan dari Kabag.Ops maupun Intelkam diprediksi menjelang hingga penghujung tahun nanti aksi kriminalitas akan tetap terjadi,” katanya.
Sementara Kasat Lantas Polres Subang, AKP Rendy Setia Permana mengatakan, kalau pihaknya pada saat pergantian tahun akan merekayasa beberapa ruas jala di pusat kota dan selatan. Termasuk di rest area tol Cipali yang masuk wilayah Subang akan diperkuat oleh anggota dan dipasangi rambu-rambu bersama dengan PT LMS dan PJR.(Ahy)
Leave a Reply