Press ESC to close

Capai Raihan PBB Terbaik, Bupati Subang Hadiahi Motor untuk 10 Desa

  • January 29, 2019

DEJABAR.ID, SUBANG – Bupati Subang, Ruhimat mengapresiasi prestasi desa dan kelurahan atas capaian pemungutan dan penerimaan Pajak Bumi dan Bangunan (PBB) dan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB).
“Kami ucapkan terimakasih kepada kepala desa yang telah meraih penghargaan terbaik dari Bapenda semoga dapat dipertahan dan bisa lebih ditingkatkan lagi,” ujarnya, Selasa pagi (29/1/2019).
10 desa yang meraih penghargaan atas pencapaian pemungutan dan penerimaan PBB dan pengelolaan BPHTB terbaik Tahun Anggaran 2018 yang lunas awal mendapatkan kendaraan dinas roda 2 yaitu Desa Darmaga Kecamatan Cisalak, Desa Cicadas Kecamatan Sagalaherang, Desa Sirap Kecamatan Tanjung Siang, Desa Mayang Kecamatan Cisalak, Desa Pesanggrahan Kecamatan Kasomalang, Desa Rangdu Kecamatan Pusakajaya, Desa Pakuhaji Kecamatan Cisalak, Desa Cimanggu Kecamatan Cisalak, Desa Mekar Jaya Kecamatan Compreng dan Desa Tambak Mekar Kecamatan Jalan Cagak.
Selanjutnya kepada Badan Pendapatan daerah (Bapenda) Kabupaten Subang untuk retribusi agar Bapenda mempunyai terobosan merumuskan strategi upaya peningkatan Pendapatan Asli Daerah (PAD) ini. “Selanjutnya saya akan mengevaluasi setiap minggunya perihal penerimaan sektor PBB,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut Bupati Subang mengucapkan terima kasih kepada Sekretaris Daerah Kabupaten Subang yang menginjak pensiun atas dedikasi kepada pemerintah daerah dan berharap bisa dilanjutkan oleh ASN Kabupaten Subang.(Ahy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *