Press ESC to close

Kapolda Jabar: Di Sekitar BIJB Harus Ada Polsek Bandara

  • June 17, 2019

DEJABAR.ID, MAJALENGKA – Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Rudi Syufahriadi, bersama rombongan didampingi Kapolres Majalengka AKBP Mariyono, meninjau lokasi Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati, di Kabupaten Majalengka, Senin (17/06/2019).

Kapolda Jawa Barat, Irjen Pol Rudi Syufahriadi mengatakan, BIJB merupakan objek vital. Dia pun berharap kehadiran BIJB di Majalengka ini, akan bermanfaat bagi masyarakat dan mendongkrak perekonomian.

“Ke depan di objek vital ini, harus ada Polsek Bandara dan harus dipersiapkan dari sekarang untuk menjaga kamtibmas di Bandara,” ungkapnya.

Kapolda berharap, nantinya ratusan CCTV harus bisa terkoneksi dengan Polsek. “Saya harapkan Bandara Kertajati ini harus menjadi percontohan,” harapnya.

Sementara itu, GM BIJB Kertajati, Ibut Astono juga berharap, bahwa ke depanya Bandara tersebut bisa menjadi objek vital Negara yang bisa dibanggakan oleh warga Jawa Barat, khususnya.

“Selain itu, kita juga harapkan bisa mengenalkan kebudayaan asli daerah bagi orang yang datang ke Jawa Barat,” ucapnya. (jja)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *