Press ESC to close

Kecelakaan Bus Kramat Djati Disebabkan karena Sopir Tidak Konsentrasi

  • February 6, 2019

DEJABAR.ID, KABUPATEN BANDUNG-Bus Kramat Djati Bernomor Polisi D 759I  AF subuh tadi, sekitar pukul 04.00 WIB, mengalami kecelakaan di Bypass Cicalengka, Kabupaten Bandung. Kecelakaan diduga akibat dari sopir kurang konsentrasi.
Berdasarkan informasi yang dihimpun Dejabar.id, Bus Kramat Jati Wonogiri bergerak dari arah timur Nagreg menuju Barat Bandung. Dikarenakan pengemudi tersebut kurang konsentrasi sehingga bus oleng ke sebelah kiri. Bus lalu menabrak pohon dan terjatuh pada tebing setinggi 10 meter dengan posisi terbalik ban berada di atas.
“Akibat dari kejadian tersebut 2 penumpang meninggal dunia 1 orang mengalami luka berat dan 10 mengalami luka ringan selanjutnya korban di bawa ke rsud cikopo cicalengka,” ujar Kapolres Bandung, AKBP Indra Hermawan seperti dikutip dari berita kecelakaan.
Akbiat kejadian ini, dua orang tewas dan belasan lainnya mengalami luka berat sehingga harus dilarikan ke RSUD Cikopo, Cicalengka.(red)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *