Press ESC to close

Posko Relawan Banten (PRB) For Ganjar Satukan Relawan se Banten

  • October 16, 2023

SERANG, Dejabar.id – Posko Relawan Banten (PRB) For Ganjar akan menggelar pertemuan rutin dari relawan delapan Kabupaten/Kota  se-provinsi Banten dalam waktu dekat.

Pertemuan itu, bertujuan untuk menyatukan visi misi relawan dalam memenangkan Ganjar Pranowo dalam Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 nanti.

Ketua Umum Sahabat Ganjar (SAGA) Hasan Basri mengatakan bahwa pertemuan ini penting untuk dilakukan agar relawan di Banten memiliki satu visi dan misi yang sama dalam memenangkan Ganjar.

Diungkapkan oleh Hasan, setiap relawan memiliki karakter dan kekhasannya sendiri sehingga PRB akan memberikan ruang terbuka kepada seluruh elemen untuk memenangkan Ganjar.

“Semua relawan di banten yang benar-benar solid dari delapan kabupaten kota satu bisa memakai sekretariat ini,” kata Hasan Basri saat dihubungi melalui sambungan telepon, Senin (16/10).

Hasan Basri menjelaskan bahwa pertemuan ini akan dihadiri oleh relawan dari delapan kabupaten/kota di Banten. Pertemuan akan membahas strategi pemenangan Ganjar di Banten.

“Sekuat tenaga untuk memenangkan ganjar dalam perhelatan pilpres 2024 nanti,” ujar Hasan Basri.

Hasan Basri berharap pertemuan relawan ini dapat menyatukan visi misi relawan dan memenangkan Ganjar Pranowo dalam Pilpres 2024.

“Bisa ngumpul untuk menyatukan visi misi untuk semua ,” kata Hasan Basri. Seperti diketahui 27 simpul relawan Ganjar terafiliasi mendorong untuk mendirika Posko Bersama. Beberapa elemen yang terafiliasi diantaranya, Pijar, Juragan, Saga, Jagabara, Ratu Ganjen, Ganjar Jawara, Garuda, Jaritangan, Jkmb, Rumah Kita, Ganjarist, Ganjarian Tangerang, Projo Ganjar, Fan Base Ganjar , Ganjar Yes, Ubanman.Id, Garda Hakura, Ganjar Untuk Semua (Gus), Juragan Milenial, Aing Jarwo, dan Pijar Kampung.[Fik]

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *