Press ESC to close

Psikolog: Pasutri Pertontonkan Hubungan Suami-Istri Kemungkinan Alami Kelainan Seks

  • June 20, 2019

DEJABAR.ID, TASIKMALAYA – Menanggapi perilaku pasangan suami istri (Pasutri) E (25) dan L (24) yang sengaja mempertontonkan hubungan badan didepan anak-anak di bawah umur, psikolog Endra Nawawi, berpandangan prilaku pasutri tersebut tergolong sebagai prilaku seksual menyimpang.

Terlebih menurutnya, jika dipertontonglan kepada anak-anak dan dilakukan secara terus menerus, masif sampai mendapatkan kapuasan atas tindakannya tersebut.

“Kalau dilakukan sering dan dia menemukan kepuasan atas prilakunya, itu bisa disebut menyimpang secara seksual,” ungkap Endra melalui sambungan telepon, Kamis (20/06/2019).

Endra melanjutkan, aksi tidak terpuji yang dilakukan pasutri itu bisa juga termasuk gangguan kejiwaan, karena menurutnya kebanyakan orang melakukan hubungan suami istri dengan privasi. Namun berbeda dengan pasutri muda tersebut yang dengan sengaja mempertontonkannya di depan anak-anak.

“Seharusnya dan memang kebanyakan orang melakukan hubungan suami istri secara tertutup. Tetapi ini dilakukan diluar kebiasaan umum orang dan bisa dikategorikan gangguan bahkan kelainan seksual dan kejiwaan,” tambahnya.

Sementara bagi anak-anak yang menonton secara langsung adegan hubungan badan itu, menurutnya, anak-anak tersebut akan mendapatkan dampak meskipun belum tentu trauma. “Namun jika mengalami keanehan dan bertindak meniru apa yang ditonton, hal itu perlu dilakukan penanganan moral,” terangnya.

Dan terkait trauma healing lanjut Endar ini harus didalami dulu, apakah anak-anak itu mengalami dampak atau trauma atau meniru apa yang ditonton.

“Kalau dari moral mungkin perlu pelurusan persepsi. Harus ada pendalaman terlebih dahulu, ” pungkasnya.(Ian)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *