Sebut Anies Fokus Bekerja, Aktivis Anies GoodBener Klaim Formula E Tak Ada Tunggangan Politik


Dejabar.id – Aktivis Anies GoodBener, Syarief Hidayatulloh mengklaim, Formula E digelar untuk kepentingan banyak orang dan mampu memberikan dampak positif di berbagai bidang, seperti bidang ekonomi dan pariwisata. Hal tersebut disampaikan Syarief dalam Program BoengKar Insight Sultan TV, Sabtu (25/9) Pukul 19.00 Wib.

Diketahui polemik event Formula E, menuai banyak gelombang kontra. Bahkan publik menilai Formula E dijadikan tunggangan politik Anies Baswedan untuk menyiapkan kontes tadi Pilpres 2024 mendatang. Di kesempatan yang sama, saat ditanya hal tersebut Syarief menegaskan ajang Formula E secara tulus digagas Anies agar Indonesia semakin dikenal di kancah internasional. “Pak Anies saat bekerja, dia selalu fokus bekerja. Tidak pernah terpikir untuk menyiapkan kontestasi politik.” Tegas Syarief.

Selain menyoal penilaian adanya tunggangan politik dalam Formula E, menyusul pula persoalan anggaran yang menelan angka fantastis dan menimbulkan pertanyaan banyak pihak dan dianggap tidak terang-benderang untuk membuka informasi kepada masyarakat. Namun Syarief menegaskan, di waktu yang tepat nanti, Anies akan menjelaskan seluruhnya dengan jelas kepada masyarakat. “Tidak perlu ada interpelasi, nanti saat siap Pak Anies akan menjelaskan soal Formula E ini dengan sejelas-jelasnya.” Ujar Syarief.

Diketahui, Formula E telah menyedot APBD lebih kurang sebesar Rp 1 Triliun. Pencatatan itu dilakukan terhadap transaksi keuangan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta pada Tahun Anggaran 2019 hingga 2020.


Choose A Format
Personality quiz
Series of questions that intends to reveal something about the personality
Trivia quiz
Series of questions with right and wrong answers that intends to check knowledge
Poll
Voting to make decisions or determine opinions
Story
Formatted Text with Embeds and Visuals
List
The Classic Internet Listicles
Countdown
The Classic Internet Countdowns
Open List
Submit your own item and vote up for the best submission
Ranked List
Upvote or downvote to decide the best list item
Meme
Upload your own images to make custom memes
Video
Youtube and Vimeo Embeds
Audio
Soundcloud or Mixcloud Embeds
Image
Photo or GIF
Gif
GIF format