Senior Golkar Abdul Rahman Nawawi : 16 Tahun Pimpin Golkar Kota Bekasi Bukti Rahmat Effendi kader Terbaik


Dejabar.id, KOTA BEKASI – Salah seorang kader senior Partai Golkar Kota Bekasi Abdul Rahman Nawawi membantah keras pernyataan mantan anggota DPRD Partai Golkar Kota Bekasi yakni Hj Tamimah yang mengatakan bahwa Rahmat Effendi hanya meninggalkan masalah dalam 16 tahun kepemimpinannya menahkodai partai berlambang pohon beringin itu.

“Sebagai orang yang pernah bergabung di partai golkar, seharusnya bisa menciptakan suasana kondusif untuk partai golkar yang telah membesarkannya,” ujar pria yang akrab disapa Bang Oman ini kepada awak media, Selasa (22/09/2020).

Sentimen negatif yang dilontarkan Tamimah, kata Bang Oman, dengan sendirinya terpatahkan dengan segudang prestasi yang ditorehkan Rahmat effendi yang kini hampir 3 (tiga) periode memimpin Kota Bekasi.

“Dalam 3 periode kepemimpinannya di Kota Bekasi, Rahmat Effendi adalah sosok nyata kader terbaik dan sudah membesarkan Partai Golkar di Kota Bekasi,” tegasnya.

Segudang penghargaan yang diterima oleh Rahmat Effendi selama menjabat, lanjutnya, tercatat dengan apik memenuhi perjalanan karier politiknya sebagai birokrat handal yang sangat mumpuni dalam menjalankan amanahnya sebagai kepala daerah selama 3 periode.

“Kota Bekasi diganjar opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) oleh BPK selama 3 tahun berturut-turut, kemudian Kota Bekasi menerima penghargaan sebagai Kota Terharmonis pada media Januari 2019, dan banyak lagi penghargaan lainnya,” tambahnya.

Lebih lanjut Bang Oman mengajak seluruh kader Partai Golkar Kota Bekasi agar dapat menciptakan suasana kondusif menjelang suksesi pemilihan Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Golkar Kota Bekasi.

“Biarkan semua proses pemilihan Ketua DPD Golkar Kota Bekasi berjalan dengan kondusif. Dan saya yakin untuk ketua terpilih nanti, mampu membawa Partai Golkar tetap digdaya di bumi patriot,” tutupnya. (Mad)


Choose A Format
Personality quiz
Series of questions that intends to reveal something about the personality
Trivia quiz
Series of questions with right and wrong answers that intends to check knowledge
Poll
Voting to make decisions or determine opinions
Story
Formatted Text with Embeds and Visuals
List
The Classic Internet Listicles
Countdown
The Classic Internet Countdowns
Open List
Submit your own item and vote up for the best submission
Ranked List
Upvote or downvote to decide the best list item
Meme
Upload your own images to make custom memes
Video
Youtube and Vimeo Embeds
Audio
Soundcloud or Mixcloud Embeds
Image
Photo or GIF
Gif
GIF format