Press ESC to close

Seru! Ribuan Siswa PAUD/TK di Subang Selatan Antusias Ikut Simulasi Manasik Haji

  • September 15, 2018

DEJABAR.ID, SUBANG – Himpunan Pendidikan Usia Dini Indonesia (Himpaudi) Sewilayah Subang Selatan menggelar manasik haji dan umrah kepada anak usia dini (PAUD dan TK), di lapangan GOR Assifa, Sabtu (15/9/2018) pagi.
Kegiatan ini untuk menanamkan sikap religius terhadap anak usia dini sekaligus mengenalkan rukun Islam ke-lima, yakni menunaikan ibadah haji.
Pantauan DEJABAR.ID ribuan anak dari sekolah PAUD dan TK tampak berjubel dan memenuhi lokasi lapangan yang disediakan.
Sri Wahyuningsih, Ketua Koordinator TK kecamatan Jalancagak dan Kepala Sekolah TKIP As – Syifa menyatakan rasa bangganya dan terharu dengan antusias anak PAUD, serta tenaga pendidik dan orangtua mengikuti manasik haji tersebut.
Menurutnya, manasik haji merupakan simulasi dari ibadah haji yang sesungguhnya.
”Tentu dengan pengetahuan manasik haji ini akan menanamkan nilai-nilai keislaman di dalam hati anak-anak, sehingga diharapkan selain mendapatkan pengetahuan juga akan memperkuat keinginan untuk memenuhi rukun Islam yang kelima ini,” kata Sri Wahyuningsih.
Lebih lanjut Sri menyampaikan Akan pentingnya pendidikan agama di usia dini guna membentuk mental dan karakter anak.
”Karakter Islami kepada anak usai dini harus kita tanamkan terus menerus supaya ke depannya anak-anak ini bisa dibekali ilmu agama yang kuat,” katanya lagi.
Untuk itu, Sri Wahyuningsihh berpesan kepada tenaga pendidik agar bisa membimbing dan mengarahkan anak didiknya agar menjadi generasi yang dapat membanggakan
“Mudah-mudahan anak-anak kita ini kedepan menjadi anak yang sholeh-sholeha dan memiliki daya saing yang tinggi,” ungkapnya.
Dalam kegiatan simulasi manasik haji tersebut di ikuti sekitar 1.300 peserta dari puluhan PAUD,TK Sewilayah Subang Selatan. (ahy)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *