dejabar.id, Majalengka – TB Hasanuddin anggota DPR RI Terpilih utusan Sumedang, Majalengka dan Subang (SMS) Jawa Barat, akan memulai tugasnya sebagai legislator pusat mulai pada hari ini, Selasa (1/10/2019).
Sejumlah warga Jawa Barat, khususnya di Kabupaten Majalengka menaruh harapan besar bagi sosok TB Hasanudin yang merupakan seorang mantan perwira tinggi TNI-AD tersebut.
Sebagian dari mereka menginginkan Kabupaten Majalengka, terus berlari kencang ke arah yang lebih maju.
Enco Warga Majalengka mengatakan, terpilihnya TB Hasanuddin menjadi angggota DPR RI periode 2019-2024 merupakan satu kebanggan bagi warga Majalengka.
“Kalau saya secara pribadi, semoga beliau menjadi wakil rakyat yang amanah, pro rakyat, benar-benar jadi penyambung lidah rakyat dan semoga dalam mengemban amanat selalu sehat dan kami ucapkan selamat dan semoga diberkahi Allah SWT,” harapnya.
Selain itu, Enco juga berharap kepada pria kelahiran Majalengka 8 September 1952 itu, dapat memperjuangkan aspirasi masyarakat. Terutama dalam pembangunan rumah sakit di wilayah Majalengka bagian selatan.
“Kami harapkan Pak TB dapat memperjuangkan pembangunan rumah sakit di Majalengka bagian selatan,” ujarnya.
Senada juga diungkapkan warga lainnya, Salikin, menurut dia, bahwa ada beberapa hal yang perlu diperhatikan secara serius, salah satunya soal pariwisata.
“Tentunya kita ingin daerah ini makin maju. Dan satu hal, kita sebagai masyarakat juga akan merasa bangga, jika Pak TB Hasanuddin memperhatikan soal pariwisata di Majalengka,” katanya.
Selain itu, dia juga berharap, dapat berjuang dalam mensejahterakan petani di Kabupaten Majalengka.
“Langkah awal menentukan langkah-langkah selanjutnya. Kami tunggu gebrakan Pak TB,” tandasnya. (jja)
Leave a Reply