Press ESC to close

Yuk! Berwisata Sambil Rayakan Tahun Baru Islam di Masjid Raya Bandung

  • September 10, 2018

DEJABAR.ID, BANDUNG – Merayakan 1 Muharam, Berdoa sambil berwisata religi Sahabat Dejabar harus mampir ke Masjid Raya Bandung. Masjid Raya Bandung ini adalah salah satu ikon Kota Bandung, bagaimana tidak, letaknya pun persis berada di pusat kota alias di Alun-alun Bandung .
Berdasarkan sejarahnya masjid ini pertama kalinya dibangun pada tahun 1810 dan kini telah mengalami beberapa kali proses renovasi baik segi bangunan, kapasitas dan arsitekturnya sendiri. Dulunya masjid ini bercorak bangunan khas sunda dan kini diubah menjadi masjid khas arab. Dua menara kembar setinggi 81 meter ini diletakkan disebelah kiri dan kanan masjid untuk menambah kesan arabnya. Masjid ini dulu hanya berbentuk panggung tradisional yangbsederhana dengan tiang kayu dan dindingnya terbuat dari anyaman bambu yang atapnya berasal dari rumbia.
Seiring berjalannya waktu pada tahun 2001, Ir. H. Keulman, Ir. H. Arie Atmajaya, Ir. H Nu’man dan Prof. Dr. Slamet Wirasonjaya dipercayakan sebagai arsitek untuk merombak total masjid ini, hingga tahun 2004 masjid ini rampung diselesaikan dengan berbagai fasilitas.
Menara masjid ini menjadi salah satu daya tariknya dan Sahabat Dejabar harus coba naik ke atasnya karena dari menara ini kita bisa melihat keindahan Kota Bandung. Tiket untuk menaiki menara ini pun sangat murah, cukup membayar Rp. 7000 per orangnya. Selain itu di bagian depannya disediakan rumput hijau sintetis untuk tempat ngongkrong, bermain bola dan tempat serlfie. Areanya cukup luas, seluas 1,2 hektar mampu menampung beribu-ribu orang dan berbagai fasilitas mainan seperti ayunan dan jungkat-jungkit. Untuk ke rumput sintetis sendiri gratis, lho.
Bila Sahabat Dejar ingin langsung ke masjid ini alamatnya persis berada di Jalan Asia Afrika, Kota Bandung. Tidak jauh dari sini masih banyak tempat yang menarik dan cocok untuk Sahabat Dejabar kunjungi seperti Museum Asia Afrika, Braga Tempoe Doeloe, Pasar Baru dan Braga Culinary. Pokoknya pangket lengkap deh. (eca)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *