DEJABAR.ID, PANGANDARAN – Ratusan penumpang menumpuk di Pool Bus Budiman di jalan raya Wonoharjo Kabupaten Pangandaran, Jawa Barat. Hal tersebut terjadi karena bus dari berbagai jurusan yang menuju Pangandaran mengalami keterlambatan. Hal ini dikarenakan kemacetan panjang di sepanjang jalan. Imbasnya, terjadi penumpukan penumpang di Pool Bus Budiman Pangandaran.
Admin dan ticketing Kantor Pool Budiman Pangandaran, Ina Rusmayanti mengatakan, bus yang masuk ke Pangandaran mengalami keterlambatan dikarenakan terjebak macet panjang.
“Bus kita ada keterlambatan di jalur selatan terutama yang menuju Pangandaran karena terjebak kemacetan di Nagreg dan Limbangan. Imbasnya ada penumpukan penumpang,” ujarnya kepada Dejabar.id, Kemarin.
Ina menyebutkan, ratusan penumpang yang sempat menumpuk di poll tersebut merupakan penumpang bus yang akan berangkat ke berbagai tujuan.
“Mereka (penumpang-red) yang akan berangkat ke beberapa jurusan diantaranya, tujuan Tangerang, Serang, Bekasi, Depok, Bandung dan Cikarang,” tuturnya.
Untuk itu, kata Ina, pihak perusahaan bus menurunkan satu unit bus bantuan untuk mengangkut penumpang jurusan Tangerang.
“Sedangkan untuk jurusan Bekasi, Serang dan Depok masih menggunakan bus yang ada walaupun ada keterlambatan. Untuk bus cadangan kami hanya menyiapkan dua unit namun banyak penumpang yang tidak kebagian kursi,”sebut Ina.
Penjualan tiket via aplikasi online, lanjut Ina, sejak hari sabtu sudah habis terjual, sedangkan unit bus mengalami kekurangan.
“Untuk kendaraannya kami masih menunggu bus bantuan agar penumpang tidak menumpuk terlalu lama,” pungkasnya.(dry)
Leave a Reply