DEJABAR.ID – Sekarang, hampir semua aplikasi chatting sekarang menyediakan fitur mengirim gambar, termasuk Whatsapp. Sayangnya, aplikasi-aplikasi tersebut biasanya akan mengurangi kualitas foto yang dikirim karena beberapa alasan. Seperti mengurangi penggunaan bandwith, mengurangi beban server, dan mengurangi waktu yang dibutuhkan untuk mengirimkan gambar.
Namun, untuk pengguna WhatsApp masalah ini ternyata ada solusinya! Dilansir dari Mashable, ketimbang mengirim gambar dengan menggunakan cara attach melalui Photo & Video library, kamu bisa mengirim gambar menggunakan opsi Document yang kemudian akan membuka File Manager ponselmu. Dari sana, pilih folder kamera atau lokasi kamu menyimpan foto-foto yang ingin dikirim.
Meskipun diuji coba melalui ponsel dengan sistem operasi iOS, ponsel dengan OS Android juga bisa mengirim foto beresolusi tinggi dengan langkah yang sama. Bedanya hanyalah pengguna ponsel Android tidak bisa melihat thumbnail foto.
Fitur baru ini jelas sangat membantu para penggunanya, apalagi yang memang bekerja di dunia fotografi atau media atau apapun yang kudu sering ngirim-ngirim gambar berkualitas HD.