DEJABAR.ID.PANGANDARAN – Bertepatan dengan hari jadi ke-6 Kabupaten Pangandaran, Dinas Keluarga Berencana, Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan (KBP3A) Kabupaten Pangandaran, mendapatkan bantuan 11 unit kendaraan roda dua dan roda empat dari Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN).
Kepala Dinas KBP3A Kabupaten Pangandaran Tavian mengatakan 11 unit kendaraan tersebut terdiri dari 10 kendaraan roda dua dan satu unit kendaraan roda empat.
“Untuk kendaraan roda dua akan digunakan oleh petugas lapangan di 10 kecamatan. Sementara untuk satu unit kendaraan roda empat untuk digunakan petugas di tingkat Kabupaten,” ujar Tavian kepada dejabar.id usai mengikuti Upacara Hari Jadi Ke-6 Pangandaran dilapang Alun-alun Parigi. Kamis (25/10/2018) kemarin.
Menurut Tavian, bantuan tersebut bersumber dari Dana Alokasi Khusus (DAK), sementara pihaknya hanya melakukan pengadaan saja.
“Total anggaran yang digelontorkan mencapai Rp1,06 miliar. 10 unit motor dengan pajak dan lainnya Rp198 juta, sementara untuk kendaraan roda empat Rp770 juta,” paparnya.
Lanjut dia, bantuan kendaraan operasional untuk penyelenggaraan program baru kali ini diberikan kepada Kabupaten Pangandaran. Dan sepeda motor itu akan digunakan petugas untuk melakukan pendampingan dan pelayanan program KB.
“Sedangkan untuk kendaraan roda empat juga bisa digunakan untuk pemutaran film tentang KB,” kata Tavian.
“Saya berharap dengan bantuan yang diberikan oleh BKKBN bisa meningkatkan pelayanan KB kepada masyarakat pangandaran. Mudah-mudahan peserta KB juga ikut meningkat,” pungkasnya.
Bantuan kendaraan operasional tersebut diberikan secara simbolik langsung oleh Bupati dan Wakil Bupati Pangandaran usai upacara hari jadi pangandaran.(dry)
Leave a Reply