Ini Jadwal dan Tempat Penukaran Uang Selama Ramadan


DEJABAR.ID, TASIKMALAYA – Guna mempermudah dan mempercepat masyarakat memperoleh uang tunai, KPw BI Tasikmalaya bekerjasama dengan perbankan umum, mengadakan layanan penukaran uang dimulai dari tanggal 02 – 29 Mei 2019.
“Khusus untuk KPw BI Tasikmalaya, tanggal 27 – 31 Mei 2019 membuka pelayanan penukaran uang di halaman parkir timur gedung Kantor BI Tasikmalaya,” ungkap Kepala Perwakilan BI, Heru Saptaji kepada awak media, Rabu (16/05/2019).
Ia melanjutkan, dalam melaksanakan pelayanan yang prima, KPw BI Tasikmalaya telah mempersiapkan beberapa langkah antisipasi menghadapi lebaran nanti. Langkah-langkah tersebut yakni:
1. Mengoptimalkan kas keliling di dalam dan luar kota yang meliputi pasar tradisional dan modern, terminal, bandara, dab pusat keramaian bahkan daerah terpencil di wilayah kerja KPw BI Tasikmalaya.
2. Bekerjasama dengan seluruh perbankan di wilaah Priangan Timur (29 bank umum dan 19 bank BPR).
3. Bekerjasama dengan 7 bank melaksanakan pelayanan penukaran uang di sembilan lokasi pasar murah ramadan yang diselenggarakan KPw BI Tasik bekerjasama dengan instansi pemerintah dan bank swasta.
Adapun ke sembilan lokasi tersebut yakni:
– 8 mei di lapangan parigi Pangandaran
– 9-10 mei halaman kecamatan tamansari Tasikmalaya
– 13-14 mei halaman kecamatan purbaratu Tasikmalaya
– 15 mei halaman kecamatan purwaraja Banjar
– 16-17 mei halaman kecamatan bungursari Tasikmalaya
– 20 mei halaman kantor Bupati Tasikmalaya
– 20 – 21 mei halaman kecamatan cihideung Tasikmalaya
– 24 mei halaman pendopo bupati Ciamis.
Terakhir Heru menghimbau guna menjaga kelancaran proses penukaran uang, diharapkan agar masyarakat melakukan penukaran uang resmi. “Waspada dan berhati-hati dalam bertransaksi dengan menggunakan uang. Ingat 3 D, dan perlakukanlah rupiah dengan baik,” pungkasnya.(Ian)