DEJABAR.ID.PANGANDARAN-Objek wisata Pantai Pangandaran memang menawarkan banyak hal yang bisa dinikmati oleh para pengunjung yang tengah berlibur.
Selain berenang dipantai dan memburu kuliner, Pengunjung juga banyak yang memburu taman laut yang berlokasi di pasir putih Cagar Alam Pantai Barat Pangandaran.
Salah seorang penjual jasa rental snorkeling, Bambang mengaku penjual jasa rental snorkeling yang mangkal di Pasir putih sebanyak 17 orang.
“Pada musim libur panjang seperti saat ini sewaan snorkeling cukup laris, dalam sehari saja mampu meraup keuntungan hingga Rp1 juta,” aku Bambang kepada Dejabar.id, Kamis (27/12/2018).
Untuk tarif sewa snorkeling, kata Bambang, pengunjung cukup merogoh kocek sekitar Rp40-50 ribu.
“Tarif sebesar itu snorkeling sudah termasuk baju pelampung, dan waktu sewaan tersebut sepuasnya tidak di batasi,” katanya.
Bambang menyebutkan luas area untuk bermain snorkeling di Pasir Putih mencapai 300 meter dan para pengunjung yang bermain snorkeling juga jangan khawatir apa bila membutuh jasa pemandu.
“Bagi pengujung bila butuh pendamping kita juga siapkan para pemandu atau guide yang sudah berpengalaman,” sebut Bambang.
Di tempat yang sama, Salah seorang wisatawan asal Bekasi, Adi Permana menyebutkan bahwa bermain snorkeling di taman laut pasir putih pangandaran cukup mengasyikan dan menyenangkan.
“Saya bersama teman-teman baru pertama kali bermain snorkeling di pangandaran dan hasilnya cukup memuaskan,” akunya.
“Tarif sewa snorkeling di sini (Pangandaran – red) relatif murah dan terjangkau oleh saku para pengunjung serta waktunya tidak dibatasi,” tambahnya.
Adi pun menyarankan kepada rekan-rekannya yang akan berlibur ke pantai Pangandaran untuk mencoba bersnorkeling melihat keindahan taman laut.
“Buat teman-teman pokoknya coba main snorkeling di Pangandaran yang seru serta menyenangkan karena secara tidak langsung kita bisa beredukasi tentang biota laut,” tutupnya.(dry)
Leave a Reply