Press ESC to close

Polres Kabupaten Cirebon Targetkan Wilayah Bersih Birokrasi

  • January 2, 2019

DEJABAR.ID, CIREBON-Setelah terpilih sebagai salah satu Polres yang meraih predikat zona integritas Wilayah Bebas Korupsi (WBK) dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) di akhir tahun 2018 lalu, di tahun 2019 ini Polres Cirebon akan kembali menargetkan mendapatkan predikat Wilayah Birokrasi Bersih dan Melayani (WBBM).

Menurut Kapolres Cirebon AKBP Suhermanto, tentunya predikat WBK yang melekat pada Polres Cirebon merupakan suatu amanah dan beban yang harus dilakukan secara tanggung jawab. Dan juga, harus bisa berkomitmen agar di tahun 2019 bisa meraih predikat WBBM.

“Ini adalah tantangan dan komitmen yang harus dilaksanakan oleh jajaran Polres Cirebon,” jelasnya saat konferensi pers akhir tahun di Mapolres Cirebon, Jalan Dewi Sartika, Sumber, Kabupaten Cirebon, Senin (31/12/2018) kemarin.

Kapolres melanjutkan, terpilihnya Polres Cirebon sebagai WBK merupakan goresan sejarah baru. Sehingga, hal ini bisa dijadikan sebagai peningkatan pelayanan kepada masyarakat dan bisa menjadi WBBM.

Bahkan, lanjut Kapolres, jika nantinya Polres Cirebon bisa kembali meraih predikat WBBM di tahun 2019, maka gaji di Polres Cirebon akan dinaikkan satu tingkat lebih tinggi dari saat ini.

“Ini akan memberikan sedikit prestasi kepada institusi dan juga untuk jajaran Polres,” tuturnya.

Karena itu di tahun 2019 ini, tambahnya, dengan jajaran birokrasi yang bersih dan tidak adanya pungli di Polres Cirebon, maka pelayanannya akan lebih baik untuk masayarakat dan berkomitmen.

“Target tahun 2019 mendapatkan WBBM dan angka kejahatan semakin menurun,” pungkasnya.(Jfr)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *