Polres Subang Hadirkan Bang Ja'i Dalam Rangka Quick Respon Terhadap Laporan Masyarakat


DEJABAR.ID, SUBANG – Polres Subang tidak mau ketinggalan memanfaatkan teknologi digital untuk melayani masyarakat. Hal ini dibuktikan dengan hadirnya BANG JA’I merupakan aplikasi Subang Jawara Info dalam Command Centre Polres Subang.
Dengan BANG JA’I (Subang Jawara Info) ini, masyarakat dapat dengan mudah jika ingin melaporkan / memberikan / mendapatkan informasi dan pengaduan. BANG JA’I merupakan sebuah inovasi dan terobosan dari Kapolres Subang AKBP Muhammad Joni S.I.K., M.Si dalam rangka quick respon terhadap laporan / pengaduan masyarakat untuk menciptakan situasi kamtibmas yang kondusif di Kabupaten Subang. Dan memberikan informasi berkaitan pelayanan publik dan kegiatan masyarakat yang ada di wilayah hukum Polres Subang.
adapun layanan polisi bagi masyarakat subang dapat mengakses layanan berikut :
Telepon: 110 (layanan call center polri 110), TMC CCTV (CCTV Streaming Lalu Lintas), Website
www.polressubang.com (informasi seputar kegiatan polres subang), Aplikasi berbasis android (berisi website serta informasi atau pengaduan yang langsung terhubung ke nomer whatsapp polres subang), Medsos Polres Subang (layanan media sosial melalui facebook, twitter, dan instagram).
Dengan adanya aplikasi ini Polres Subang mengharapkan masyarakat dapat melaporkan dan mendapatkan pelayanan dengan mudah. Dengan cara dapat mengunduh di Play Store aplikasi Subang Jawara Info ( Bang Jai). (Ahy)