Press ESC to close

Ridwan Kamil Titipkan Proyek Pembangunan kepada Karna Sobahi

  • November 26, 2018

DEJABAR.ID, BANDUNG- Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil, resmi melantik Karna Sobahi sebagai Bupati Majalengka di Gedung Sate Jalan Diponegoro, Senin( 26/11/2018).
Kini Karna Sobahi resmi mengisi kekosongan jabatan Bupati Majalengka setelah sebelumnya Sutrisno mengundurkan diri.
Setelah Karna mengucap sumpahnya, Ridwan Kamil menyamatkan tanda pangkat dan jabatan pada pakaian dinas upacaranya.
“Yang uniknya adalah Pak Bupati berhenti, sehingga menurut peraturan ada masa diangkat Pelaksa Hariannya dulu,” ujar Ridwan Kamil saat selesai acara pelantikan.
Pada Pilkada Kabupaten Majalengka 2018, Karna Sobahi berpasangan dengan Tarsono Mardiana. Pasangan ini akhirnya memenangkan pilkada setelah mengungguli pasangan Sanwasi-Taufan Ansyar dan Maman Imanulhaq dan Jefry Romdony.
Dalam kesempatan yang sama, Kang Emil, menitipkan beberapa proyek pembangunan untuk dikawal oleh Karna. Apalagi Kabupaten Majalengka diproyeksikan menjadi salah satu pusat pertumbuhan Jawa Barat bersama beberapa daerah lain.
Emil juga menyatakan kesediaanya untuk mengawal secara langsung program pembangunan yang dijalankan Pemkab Majalengka. Dia ingin pola pembangunannya tepat dan terarah.
“Saya akan kawal agar segitiga Cirebon, Patimbang dan Bandara bisa tertata dan tata ruangannya tidak asal-asalan,” tutupnya.(Eca)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *