Press ESC to close

Banten Duduki Peringkat Ke-4 Terbaik Serapan Anggaran, Al Muktabar; Harus Bermanfaat Untuk Rakyat

  • August 12, 2023

SERANG, Dejabar.id – Provinsi Banten telah mencapai prestasi yang membanggakan dengan menduduki posisi keempat terbaik dalam serapan anggaran di Indonesia.

Hal ini terungkap dalam hasil evaluasi yang dilakukan oleh Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), yang menunjukkan capaian serapan anggaran Provinsi Banten. Sementara realisasi belanja APBD Provinsi se-Indonesia tahun anggaran 2023 rata-rata 37,49 persen

Menurut data yang terlihat dalam grafik evaluasi Kemendagri, realisasi belanja APBD Provinsi Banten mencapai 45,28 persen, yang menempatkannya pada peringkat keempat di tingkat nasional. Capaian ini menunjukkan kemampuan Provinsi Banten dalam mengalokasikan dan mengelola anggaran dengan baik.

“Prestasi serapan anggaran ini membuat Provinsi Banten berada pada posisi keempat terbaik di Indonesia, seperti yang terlihat dalam grafik hasil evaluasi Kemendagri,” kata Penjabat (Pj) Gubernur Banten Al Muktabar, Jumat (11/8).

Al Muktabar juga menekankan pentingnya capaian ini untuk memberikan manfaat yang nyata bagi masyarakat. Kata dia, Pemprov Banten akan bekerja keras untuk meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran demi pembangunan yang lebih baik.

“Keberhasilan ini harus bermanfaat secara nyata untuk rakyat Banten. Kami akan terus bekerja keras untuk meningkatkan kualitas pengelolaan anggaran demi pembangunan yang lebih baik,” tambahnya.

Ia juga mengatakan prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras dan sinergi antara berbagai pihak, termasuk Pemprov Banten, lembaga terkait, dan masyarakat.

Dalam upaya meningkatkan serapan anggaran, Pemprov Banten terus melakukan evaluasi dan perbaikan dalam pengelolaan keuangan daerah.

Lanjutnya, dengan posisi keempat yang diraih, Pemprov Banten semakin termotivasi untuk terus meningkatkan serapan anggaran dan kinerja dalam pengelolaan keuangan daerah.

“Capaian ini juga menjadi bukti komitmen Pemerintah Provinsi Banten dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat serta mendorong pembangunan yang berkelanjutan,” ujarnya.

Ia juga mengatakan Pemprov Banten akan terus berupaya untuk memanfaatkan anggaran dengan sebaik-baiknya, guna memberikan dampak positif dan kesejahteraan yang lebih baik bagi masyarakat.

“Dalam hal ini, peran serta masyarakat juga sangat penting dalam mengawasi dan memastikan penggunaan anggaran yang transparan dan efektif,” katanya.

Diharapkan, capaian prestasi ini dapat memberikan semangat baru bagi Provinsi Banten untuk terus meningkatkan pengelolaan anggaran dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.

“Kami berharap dengan capaian ini dapat menjadi semangat baru bagi Pemprov Banten untuk terus meningkatkan pengelolaan anggaran dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi pembangunan dna kesejahteraan masyarakat,” pungkasnya. ***

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *