DEJABAR.ID, PANGANDARAN-Pemerintah Kabupaten Pangandaran menerima bantuan satu unit bus wisata yang pernah dijanjikan oleh Gubernur Jabar Ridwan Kamil pada saat kunjungannya ke Pangandaran beberapa waktu lalu. Bus wisata merupakan pemberian dari Gubernur Jabar Ridwan Kamil yang pernah dijanjikan pada saat kunjungannya ke Pangandaran beberapa waktu lalu.
Bus wisata tersebut untuk dioperasikan di Kabupaten Pangandaran melalui Organda guna menunjang transportasi di sektor Pariwisata. Untuk menguji kelaikan bus tersebut. Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran pun langsung mengelilingi sepanjang jalur obyek wisata pantai Pangandaran.
Kepala Dinas Perhubungan Kabupaten Pangandaran, Saepuloh mengatakan bahwa bus wisata tersebut di bawa oleh pihak Organda Kabupaten Pangandaran dari Provinsi Jabar untuk dioperasikan di Pangandaran.
“Namun, kami belum mengetahui untuk sistem pengoperasiannya. Kalau menurut informasi kendaraan wisata itu akan dikelola oleh pihak Organda Pangandaran,” ujarnya saat dihubungi Dejabar.id, Kamis (16/05/2019).
Sementara itu, Bupati Pangandaran Jeje Wiradinata, mengaku hingga saat ini belum memiliki nama untuk bus wisata tersebut.
“Masih kita pikirkan nama apa yang bagus untuk bus wisata dan namanya akan disesuaikan dengan pariwisata di Kabupaten Pangandaran,” kata Jeje.
Jeje menyebutkan bus wisata itu merupakan bantuan dari Pemerintah Provinsi Jawa Barat agar bisa digunakan untuk penunjang wisata di Kabupaten Pangandaran.
“Bus wisata itu bisa juga digunakan untuk paket-paket wisata seperti untuk perjalanan ke obyek wisata body rafting Citumang dan obyek wisata lainnya,” pungkasnya.(dry)
Leave a Reply